AsaKita.News, Bireuen – SMAN 2 Peusangan kembali mengukir prestasi di bidang olahraga! Dalam turnamen sepak bola Piala Fakultas Teknik Universitas Almuslim (UMUSLIM), tim SMAN 2 Peusangan berhasil merebut Juara 1 setelah mengalahkan dua tim tangguh dari SMKN 1 Bireuen. Tidak hanya itu, siswa SMAN 2 Peusangan juga membawa pulang gelar Top Skor dan Pemain Terbaik, yang semakin mengukuhkan prestasi sekolah dalam ajang ini.
Kepala Sekolah SMAN 2 Peusangan, Hasballah, S.Pd., M.Pd., menyampaikan apresiasi tinggi atas usaha dan kerja keras yang ditunjukkan para siswa. “Alhamdulillah, saya sangat bangga dengan prestasi ini. Terus asah talenta kalian untuk persiapan masa depan yang gemilang,” pesan Hasballah, memberikan dorongan bagi siswa-siswanya untuk terus berkembang.
Kemenangan ini adalah hasil dari latihan dan dedikasi yang gigih, serta semangat juang yang tinggi. Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk terus berprestasi di berbagai bidang, baik di bidang akademik maupun non-akademik.