Asakita.news – Bireuen, SMAN 1 Bireuen mencatat prestasi gemilang dalam Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) tahun ini dengan meluluskan 77 siswanya ke berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia. Universitas Syiah Kuala (USK) menjadi tujuan utama dengan 31 siswa diterima, diikuti oleh Universitas Malikussaleh yang menerima 30 siswa.
Selain itu, 9 siswa berhasil diterima di Politeknik Negeri Lhokseumawe dan 7 siswa di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry. Kepala SMAN 1 Bireuen, Zulfikri, S.Ag.MM, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini dan berterima kasih kepada dewan guru yang telah bekerja maksimal demi keberhasilan para siswa.
“Kami sangat bersyukur atas kelulusan ini. Ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi dewan guru serta semangat belajar para siswa,” ujar Zulfikri.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Bireuen juga menyampaikan apresiasinya. “Prestasi ini merupakan buah dari pembelajaran yang telah dilakukan oleh para guru. Saya sangat bangga dengan capaian ini,” katanya.
Kelulusan yang membanggakan ini diharapkan dapat memotivasi angkatan-angkatan berikutnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah. SMAN 1 Bireuen telah menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan dedikasi, siswa dapat meraih cita-cita mereka di perguruan tingg
i ternama.