ASAKITA.NEWS. LANGSA – Ketua Ikatan Guru Pendidikan Khusus (IGPKhI) Provinsi Aceh, Hj Jamilah MPd kembali melakukan kunjungan kerja ke Pengurus Cabang IGPKhI Kabupaten Aceh Timur dan Kota Langsa.
Kunjungan kerja Ketua IGPKhI Provinsi Aceh yang kedua kalinya itu dilaksanakannya worshop bertempat di SLB Negeri Kota Langsa, Minggu (27/10/2024).
Ketua IGPKhI Provinsi Aceh, Jamilah kepada media ini, Selasa (29/10) mengatakan, kunjungannya ke PC Aceh Timur dan Langsa dilakukan workshop tentang “Peningkatan Iklim Kebhinnekaan dengan Implementasi Pengetahuan.”
Kata Jamilah, ia bersama Pengawas Pembina, Evi Padrita MPd menjadi narasumber terutama memaparkan tentang PPI (Pelaksanaan Program Pendidikan Individual).
“PPI ini sangat penting agar tidak ditinggalkan, apalagi masih banyak guru kita yang backgroundnya bukan dari pendidikan khusus,” ujarnya.
Katanya, banyak instrumen-instrumen yang terus menantang seberapa efektifnya PPI telah diterapkan untuk mengantarkan peserta didik dalam kelulusannya menjadi peserta didik yang mandiri.
Oleh sebab itu ungkap Jamilah, lembaga satuan pendidikan hari ini harus memiliki kesepakatan hasil kolaborasi antara banyak pihak (Multi Diciplinari Team).
Dijelaskannya, Multi Diciplinary Team (MDT) terdiri dari pihak pendidikan, orang tua, tenaga profesional lainnya yang berkaitan dengan keberlangsungan PDBK di satuan pendidikan tentunya.
“Mari kita mulai berbenah, jika selama ini ada hal yang tertinggal karena individual adalah salah satu pendukung bakat minat untuk mengembangkan kemandirian peserta didik kita,” pesan Jamilah.
Ditambahkannya, workshop yang dibuka oleh Kepala Seksi Tata Usaha Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Wilayah Kota Langsa, Ilyas SAg diikuti 29 orang guru SLB Negeri Kota Langsa. (*)